Kamis, 28 Juni 2012

KEMENTRIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
DIREKTORAT JENDERAL PENDIDIKAN ANAK USIA DINI
NONFORMAL DAN INFORMAL

Berdasarkan Surat 683/ B.B2/ DV/ 2012 berkenaan dengan habisnya masa kontrak Tim Fasilitator Masyarakat (TFM) Program Pendidikan dan Pengembangan Anak Usia Dini (PPAUD) pada tanggal 30 Juni 2012.

Sehubungan dengan hal tersebut, guna fasilitasi dan pendampingan terhadap lembaga PAUD/ TPK pada periode bulan Juli-Desember 2012, Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan melalui Direktorat Jenderal Anak Usia Dini Nonformal dan Informal akan merekrut Tim Fasilitator Masyarakat. adapun persyaratan yang harus dipenuhi antara lain:

  • Usia 25 sampai 45 tahun.
  • Memiliki pengalaman minimal 1 tahun dalam memfasilitasi program berbasis masyarakat,  dan diutamakan dalam bidang PAUD.
  • Pendidikan minimal S1 kecuali peserta dengan latar belakang pendidikan kesehatan dan gizi minimal D3.
  • Telah mengikuti pelatihan fasilitator program berbasis masyarakat, lebih diutamakan pernah mengikuti pelatihan fasilitator PAUD.
  • Menguasai program komputer minimal Ms Word dan Ms Excel.
  • Memiliki SIM-C dan mahir mengendarai Sepeda Motor.

Untuk mengisi lowongan tersebut, Panitia mengundang individu yang memenuhi syarat dan berminat untuk mengisi lowongan kerja tersebut dengan mengirimkan data diri sesuai lampiran kepada panitia seleksi ke email: manajemen_ppaud@yahoo.co.id

Batas akhir pengiriman CV adalah tanggal 06 Juli 2012. Seleksi dilakukan mengacu pada proses seleksi Konsultan Individu sesuai yang tercantum pada Buku Pedoman - Selection an Employment of Consultant by World Bank, May 2004.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar